Dalam dunia telekomunikasi, jaringan circuit switching adalah jaringan
yang mengalokasikan sebuah sirkuit (atau kanal) yang dedicated di antara nodes dan terminal untuk
digunakan pengguna untuk
berkomunikasi. Sirkuit yang dedicated
tidak dapat digunakan oleh penelepon lain sampai sirkuit itu dilepaskan, dan
koneksi baru bisa disusun. Bahkan jika tidak ada komunikasi berlangsung pada
sebuah sirkuit yang dedicated,
kanal tersebut tetap tidak dapat digunakan oleh pengguna lain. Kanal yang dapat
dipakai untuk hubungan telepon baru disebut sebagai kanal yang idle.
Untuk call setup dan pengendalian (dan keperluan administratif
lainnya) dapat digunakan sebuah kanal pensinyalan yang dedicated dari node
terakhir ke jaringan. ISDN adalah salah
satu layanan yang menggunakan sebuah kanal pensinyalan terpisah. Plain Old Telephone Service (POTS) tidak memakai pendekatan ini.
Sebuah metoda untuk membangun,
memonitor perkembangan, dan menutup sebuah koneksi adalah dengan memanfaatkan
sebuah kanal terpisah untuk keperluan pengontrolan, misalnya untuk links antar telephone exchanges yang menggunakan CCS7 untuk komunikasi call setup dan informasi kontrol dan
menggunakan TDM untuk
transportasi data di sirkuit tersebut.
Sistem telepon zaman dahulu merupakan
contoh penggunaan circuit switching.
Pelanggan meminta operator untuk menghubungkan mereka dengan pelanggan lain,
yang mungkin berada pada yang sama, atau melalui sebuah inter-exchange link dan operator lain. Dimanapun posisi para
pelanggan ini, tetap terbentuk sebuah koneksi antar telepon kedua pelanggan
selama hubungan telepon berlangsung. Kawat tembaga yang sedang digunakan untuk
koneksi ini tidak dapat digunakan untuk hubungan telepon lain, walaupun para
pelanggan ini tidak sedang berbicara dan jalur ini dalam kondisi tidak
digunakan (silent).
Akhir-akhir ini sudah dapat dilakukan multiplexing terhadap
berbagai koneksi yang terdapat pada sebuah konduktor, namun demikian tetap saja
setiap kanal pada link yang mengalami multiplexing
selalu berada pada salah satu dari dua kondisi ini : dedicated pada sebuah koneksi
telepon, atau dalam keadaan idle.
Circuit switching mungkin
relatif tidak efisien karena kapasitas jaringan bisa dihabiskan pada koneksi
yang sudah dibuat tapi tidak terus digunakan (walaupun hanya sebentar). Di sisi
lain, keuntungannya adalah cepatnya membuat koneksi baru, dan koneksi ini bisa
digunakan dengan leluasa selama dibutuhkan.
Pendekatan lain adalah packet
switching yang membagi data yang akan dikirimkan (misalnya, suara
digital atau data komputer) menjadi kepingan-kepingan yang disebut paket, yang
lalu dikirimkan melewati sebuah shared
network. Jaringan packet
switching tidak membutuhkan sebuah sirkuit khusus untuk melakukan
koneksi. Dengan pendekatan ini banyak pasangan node dapat melakukan komunikasi yang hampir simultan pada kanal
yang sama. Dengan tiadanya koneksi yang dedicated,
masing-masing paket yang diberikan dilengkapi dengan alamat tujuan sehingga
jaringan dapat mengirimkan paket tersebut ke tujuan yang diinginkan.
Jaringan Circuit Switching
Komunikasi circuit switching melalui 3 tahap :
- Pembangunan sirkuit
Sebelum suatu sinyal ditransmisikan, harus
dibuat terlebh dahulu suatu sirkuit ujung-ke-ujung (station-to-station).
Contoh : Station A hendak mengirim sebuah permintaan ke simpul 4, yaitu
permintaan akan koneksi terhadap station E. Simpul 4 memilih simpul 5
didasarkan atas informasi routing dan ukuran-ukuran yang tersedia serta mungkin
juga biaya. Lalu mengalokasikan sebuah channel bebas (menggunakan FDM atau TDM)
dan mengirim sebuah pesan permintaan akan koneksi ke station E. Karena sejumlah
station bisa terhubung ke simpul 4, maka harus diupayakan membangun jalur
internal dan station multiple ke simpul-simpul multiple. Lalu simpul 5
menyediakan channel ke simpul 6 dan dikaitkan channel ke channel dibagian dalam
dari simpul 4. Setelah terhubung akan dilakukan tes untuk melihat apakah
station E sibuk atau siap menerima kondisi.
- Transfer Data
Data yang dibawa bisa berupa analog atau
digital tergantung pada sifat jaringan. Saat pembawa berkembang menjadi
jaringan digital yang benar-benar terintegrasi, penggunaan transmisi digital
(biner) untuk suara dan data menjadi metode yang sangat dominan. Jalurnya
adalah jalur A-4, switching internal melalui 4; channel 4-5, switching internal
melalui 5; channel 5-6, internal switching melalui 6; jalur 6-E. Umumnya
koneksi berupa full duplex.
- Diskoneksi Sirkuit
Setelah beberapa periode transfer data,
koneksi dihentikan, biasanya oleh salah satu station. Sinyal harus dirambakan
ke simpul 4, 5, dan 6 untuk membebaskan sumber data yang tersedia.
Catatan :
- Kapasitas channel harus disediakan di antara masing-masing pasangan simpul di dalam jaringan
- Masing-masing simpul harus memiliki kapasitas switching internal untuk mengendalikan koneksi yang diminta.
Kelemahan circuit switching :
- Bisa menjadi sangat tidak efisien. Saat tidak ada data yang ditransfer sekalipun tetap menjalankan fungsinya yaitu sebagai koneksi suara, penggunaannya menjadi agak tinggi, namun masih tidak mencapai 100%.
- Untuk koneksi dari terminal ke komputer, kapasitas menjadi tidak jalan selama koneksi berlangsung.
- Dalam hal kinerja, terjadi suatu penundaan yang berkaitan dengan transfer sinyal untuk pembentukan panggilan.
Konsep Circuit Switching
Teknologi circuit switching bisa optimal dengan cara menentukan operasi
simpul circuit switching tunggal. Sebuah jaringan yang dibangun di sekitar
simpul circuit switching terdiri dari sekumpulan station yang terhubung pada suatu
unit switching pusat. Switch pusat menetapkan jalur khusus diantara 2 perangkat
yang ingin komunikasi.
Elemen-elemen simpul circuit switch :
- Switch digital : Inti dari system modern. Fungsi : untuk menyediakan jalur sinyal yang jelas di antara sepasang perangkat yang terpasang. Jalur harus ada sepasang perangkat yang terpasang dimana terdapat koneksi langsung di antara mereka. Koneksi yang dilakukan berupa transmisis full duplex.
- Interface jaringan. Adalah hardware yang diperlukan dan berfungsi untuk menghubungkan perangkat digital, seperti perangkat pengolahan data dan telepon digital, ke jaringan telepon analog juga bisa dipasang bila interface jaringan berisi logic dan mengubahnya menjadi sinyal digital.
- Unit Kontrol
Menampilkan 3 task umum :
·
Kontrol unit berfungsi membangun
koneksi.
Dilakukan berdasarkan atas permintaan dari perangkat yang terpasang.
Tugasnya : Mengendalikan dan membalas permintaan, menentukan apakah
tujuan dalam keadaan bebas, menyusun jalur sepanjang switch.
·
Unit kontrol harus mempertahankan
koneksi.
Switch digital menggunakan prinsip time-division, sehingga memerlukan
manipulasi dari elemen switch secara terus menerus. Bit-bit komunikasi
ditransfer secara transparan.
·
Unit kontrol harus memutuskan
koneksi.
Baik dalam merespon permintaan dari salah satu pihak maupun karena
permintaannya sendiri.
Karakteristik penting dari circuit switching :
a.
Adanya pemblokan
Terjadi bila jaringan tidak mampu
menghubungkan kedua station karena semua jalur yang tersedia di antara mereka
sedang dipergunakan. Konfigurasi pemblokan umumnya dimungkinkan terjadi untuk
mendukung lalu lintas suara, karena diharapkan sebagian besar panggilan telepon
berdurasi pendek jadi hanya sebagian telepon yang akan dipakai sepanjang waktu.
b.
Tidak adanya pemblokan
Memungkinkan semua station dihubungkan (dalam
bentuk pasangan) sekaligus dan menjamin seluruh permintaan yang ada sepanjang
pihak yang dipanggil dalam keadaan bebas. Dimungkinkan terjadi untuk perangkat
pengolahan data. Sebagai contoh, untuk aplikasi pemasukan data, terminal bisa
terus menerus dihubungkan ke komputer sepanjang waktu.
1 comments:
Bacan , Doko ,Palamea Halmahera.http:www://brownlyweb.gmail.com
ReplyAssalamualaikum, Sobat pencinta batu ..
Dalam Perkenalan kami dari binjai sumatra utara membuka silaturahmi dengan ke agungan yang maha kuasa, Alloh SWT memberikan anugrah keindahan alam ini untuk di syukuri atas anugrah dan ke indahan alam beserta isi nya, di langit atau di bumi, begitu pun dengan ramai nya per batuan di indonesia atau pun di mancanegara, kini batu bacan banyak di gandrungi atau di kejar oleh kolektor batu atau pecinta batu.
kami akan Mempersembahkan dan menjual Batu Polesan atau Bahan batu daerah maluku utara yang di sebut Bacan terutama bacan buli asli maluku timur di ambil dari pedalamn dan pelosok daerah buli adapun kami olah dalam bentuk Cincin , Bahan potongan kecil maupun besar, dalam hitungan Ons, kilo atau krat, tergantung jenis jenis batu bacan yang di tawarkan, Apabila setelah membaca dan memahami manfaat dan kelebihan batu bacan ini dari informasi dmn pun, agan2 bisa Hubungi Kontak kami Di 081944483954 . invite pin29d21b88. bongkahan batu bacan doko dan palamea bisa kirim 2 atau COD di sekitar wilayah binjai kota sumatra utara
bagi pecinta atau koleksi batu akik atau bacan tidak salah mencari yang terbaik dan termurah.
Nah yang di bawah gb ini lebih menarik, banyak sobat-sobat yang mencari bahan untuk di bentuk sendiri untuk koleksi dengan harga terjangkau tanpanharus pergi ke Maluku...yuu
Bahan Bacan Buli Halmahera, warna hijau giok, dengan tingkat kekerasan kurang lebih 7,5 skala mohc. dan masih ada bahan lainya seperti batu bacan doko yang indah berbentuk kristal atau pun seperti bacsn Elektrik, bercorak seperti panca warna.
Bahan Bacan doko yang sudah di poles, dan bacan Doko super panca warna, indah nan Rupawan.
dan di bawah ini hasil batu gosokan yang sudah di ikat dengan cincin perak, emas, atau pun Titanium dan germanium. Jangan Lupa yah kunjungan nya ke tempat Kami,
Tepatnya di Jln.jenderal sudirman no 41 lk v,binjai kota,provensi sumatra utara
Posting Komentar